Label-1

Label-2

Label-3

Wow! iPhone 6s dan 6s Plus Lebih Kuat Dari iPhone Sebelumnya
iPhone 6s

Assalamu'alaikum wr. wb. Halo semua... Saat ini saya ingin membahas tentang iPhone terbaru yaitu iPhone 6s dan iPhone 6s Plus yang katanya memiliki body yang lebih kuat dibanding iPhone sebelumnya. Benarkah?

iPhone Bendgate
iPhone 6 Plus Bendgate

Setelah meluncurkan iPhone 6 dan iPhone 6 Plus tahun lalu, kini Apple menghadirkan iPhone varian terbaru, yaitu iPhone 6s dan iPhone 6s Plus. Seperti yang sudah banyak beredar sebelumnya bahwa ternyata body dari iPhone 6 dan iPhone 6 Plus mudah melengkung, dan banyak orang yang sudah mengunggah video ke youtube yang memperlihatkan bahwa iPhone 6 dan terutama iPhone 6 Plus memiliki body yang mudah melengkung. Apakah iPhone seri terbaru ini akan bernasib sama? Mari kita bahas.

iPhone 6s dan 6s Plus akan menggunakan bahan Aluminium seri 7000 yang diklaim kekuatannya 60 persen lebih besar dari iPhone seri sebelumnya. Seperti yang dilaporkan McRumors 
Apple's next-generation iPhones could adopt 7000 Series aluminum used for the Apple Watch Sport, according to Taiwan's Economic Daily News. The so-called "iPhone 6s" and "iPhone 6s Plus" would likely use Apple's custom Series 7000 aluminum alloy, which is designed to be 60% stronger than most aluminum, and one-third the density of stainless steel, while still maintaining a light weight. 
 Dari pernyataan di atas, seharusnya iPhone 6s ini lebih kuat dari iPhone sebelumnya. Gambar di bawah ini akan membuktikannya.

Detail bahan Aluminium yang digunakan iPhone 6
Detail Bahan Aluminium iPhone 6
Detail bahan Aluminium yang digunakan iPhone 6S
Detail Bahan Aluminium iPhone 6s
Dua gambar di atas adalah detail bahan yang digunakan pada perangkat iPhone, yang di atas adalah detail bahan Aluminium dari iPhone 6 dan yang di bawah adalah detail bahan Aluminium dari iPhone 6s. Untuk penjelasannya dicari tau sendiri ya, karena saya juga kurang paham :p Yang jelas dari gambar tersebut terdapat perbedaan angka. 

Bend Test iPhone 6 Aluminium
Bend Test iPhone 6 Aluminium
Bend Test iPhone 6S Aluminum
Bend Test iPhone 6S Aluminium
Dan dua gambar di atas adalah hasil Bend Test yang dilakukan oleh Unbox Therapy. Dan sudah bisa disimpulkan ya kalau memang benar Aluminium yang digunakan oleh iPhone 6S lebih kuat dari iPhone sebelumnya. Dari angka yang dihasilkan, Aluminium yang digunakan oleh iPhone 6 hanya mamou bertahan pada tekanan seberat ±34 pon. Sedangkan untuk Aluminium yang digunakan iPhone 6s mampu bertahan pada tekanan seberat ±87 pon. Lumayan jauh kan perbedaannya?
Kesimpulannya adalah Apple terbukti melakukan perubahan yang besar pada perangkat iPhone terbarunya, dan terbukti pula kalau iPhone 6s dan 6s Plus akan lebih kuat dari iPhone sebelumnya.



Sumber: 1, 2, 3
«
Next

Posting Lebih Baru

»
Previous

Posting Lama